Pelantikan PAW DPRD MURA Berlangsung Khikmad

oleh -1.861 Dibaca

Musi Rawas, JS – Pelantikan Penganti Antar Waktu Anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas Saudara Imawan Adriansyah S.Kom berjalan lancar dan sukses.

Prosesi pelantikan dan pengambilan pengucapan sumpah langsung dipimpin Ketua DPRD Mura, Yudi Fratama usai sidang paripurna dewan dalam rangka mendengarkan pidato kenegaraan, Kamis (16/8/18).

Ketua DPRD Kabupaten Musi Rawas Yudi Fratama mengatakan bahwa Pelantikan Pengganti Antar Waktu ini dilaksanakan sesuai dengan mekanisme dan dengan aturan perundangan undangan.

“Saya atas nama Pribadi dan kelembagaan mengucapkan selamat kepada saudara Imawan Adriansyah S.kom dan menjadi bagian dari anggota DPRD Musi Rawas serta mengucapkan terimakasih banyak atas Bapak H. Toyeb Rakembang S. Ag yang telah menyumbangkan pemikiran dan tenaga serta pengabdian beliau selama menjadi Anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas,”katanya.

Terpisah Bupati Musi Rawas Bapak Hendra Gunawan dalam sambutannya mengucapkan selamat atas pelantikan Saudara Imawan Adriansyah S. Kom menjadi anggota DPRD Musi Rawas periode 2018/2019 dari DPD PAN Kabupaten Musi Rawas dan siap menjadi wakil rakyat yang akan banyak menyerap aspirasi masyarakat.

Sementara itu, Imawan mengatakan, bahwa pelantikan itu merupakan salah satu bentuk dari proses perjuangan yang sangat panjang dan banyak mekanisme yang dilalui, baik itu tingkatan daerah maupun tingkatan pusat.

“Saya sangat terharu, Alhamdulillah hari ini tepat dibulan kemerdekaan Indonesia saya dilantik sebagai Anggota DPRD Kabupaten Musi Rawas dan merupakan sejarah bagi diri saya,”katanya.

Selanjutnya Imawan mengucapkan terima kasih banyak atas dukungan dari keluarga besar DPD PAN Kabupaten Musi Rawas yang telah banyak membantu dalam proses pelantikan.

“Mulai bulan September nanti saya sudah aktif dan siap bekerja untuk menyerap aspirasi masyarakat dan menyumbangkan pemikiran saya dikelembagaan DPRD Musi Rawas ini,”tutupnya. *Akew

No More Posts Available.

No more pages to load.