Pasca Bom di Surabaya, Polres Musi Rawas Perketat Keamanan

oleh -2.113 Dibaca

#Terapkan Status Siaga,  Pengujung Masuk Diperiksa

Musi Rawas,  JS – Pasca aksi bom bunuh diri terjadi di Surabaya, sebagai langkah antisipasi gangguan keamanan, Kepolisian Resort (Polres) Mura mengintruksikan seluruh personil tetapkan status siaga, berlakukan sistem pengamanan ketat pemeriksaan seluruh pengujung hendak masuk aktivitas di Mapolres.

Kapolres Mura AKBP Bayu Dewantoro melalui, Kabag Ops Kompol Handoko Sanjaya menegaskan, menyikapi serius kondisi terjadi melanda surabaya. Sebagai upaya antisipasi, kemungkinan terjadi, pihaknya kembali telah berlakukan peningkatan pengawasan keamanan terhadap semua hal-hal mencurigakan, terhadap semua aktivitas berlasung khususnya berada Makopolres.

“Untuk menyikapi peningkatan keamanan pasca kondisi terjadi di Surabaya kita sudah intruksikan semua jajaran anggota untuk siaga, begitupun keamanan di Mako kita juga pertebal keamanan mengawasi, berlakukan pola penjagaan pintu masuk tetap, belakukan pemeriksaan setiap masuk aktivitas, namun tetap untuk personil berjaga bertugas dengan penuh sopan dan humanis,”terang Kabag Ops.

Lebih lanjut, Handoko menyebutkan bahwa selain memperketan keamanan Mako pihaknya juga menerapkan sistem keamanan penjagaan ketat tempat umum maupun fasilitas rumah ibadah.

“Selain perketat kemanan mako, dengan porsi Eskalasi  tidak biasanya yakni tetap berdaya personil yang ada, tanpa ada yang menonjol. Bersama kegiatan lainnya, kita juga terapkan pengamanan dengan menyebar personil lakukan patroli hunting, pengamanan tempat ibadah bersama tetap gulirkan tugas dan fungsi (Tupoksi)  masing-masing unit jajaran polres,” beber mantan Kapolsek Kemuning Mapolres Palembang.*Akew

No More Posts Available.

No more pages to load.