Dodi Reza Datang, Nelayan Babat Toman Senang

oleh -1.074 Dibaca

Fasilitasi Nelayan, Minimalisir Kerusakan Biota Sungai

BABAT TOMAN, JS – Momentum perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Darussalam Desa Muara Punjung Kecamatan Babat Toman Kabupaten Musi Banyuasin, Kamis (21/11/2019) menjadi kebahagiaan tersendiri bagi warga setempat.

Selain mendapat kunjungan kerja langsung dari Bupati Muba Dodi Reza, dalam momentum tersebut warga Desa Muara Punjung yang sebagian besar berpenghasilan dari nelayan ikan mendapatkan bantuan perahu dan fasilitas untuk menangkap ikan dari Bupati Muba Dodi Reza.

Sebanyak 30 perahu ukuran 7 (tujuh) meter dan mesin 9 HP, 30 unit jaring (3 inch), 30 unit jaring (3,1/2 inch), 30 unit jalN( (3,5 meter), 30 buah coldbox, 60 buah senter kepala, dan, 30 buah serok ikan dibagikan secara merata untuk nelayan yang tergabung dalam Koperasi Punjung Jaya Bersama.

“Tidak hanya mengedukasi, jadi kita fasilitasi juga nelayan agar mereka dapat menangkap ikan dengan cara yang benar dan tidak merusak biota Sungai,” ungkap Kandidat Doktor Universitas Padjajaran tersebut.

Dengan diberikan edukasi dan fasilitas, lanjut Dodi, otomatis hasil tangkapan ikan akan bertambah serta kelestarian sungai dapat terjaga dengan baik. “Ini juga yang akan Pemkab Muba gencarkan secara terus menerus ke depan,” imbuhnya.

Dodi menambahkan, memfasilitasi nelayan juga menjadi bagian untuk mengentaskan kemiskinan. “Kalau hasil tangkapan nelayan bertambah kan kesejahteraan mereka juga bisa meningkat,” tuturnya.

Lanjut Dodi, APBD Muba yang digelontorkan ke Kecamatan Babat Toman sebesar Rp27 Miliar yang diperuntukkan untuk pembangunan infrastruktur jembatan, jalan, rehab Masjid dan sekolah.

“Memang kewajiban kita sekarang membangun Muba sampai ke pelosok desa, tapi karena Muba ini cukup luas kita bangun secara bertahap,” bebernya.

Sementara itu, Herman salah satu Nelayan Desa Muara Punjung mengaku sangat senang mendapatkan bantuan fasilitas perahu dan alat kelengkapan untuk menangkap ikan.

“Selama ini kami nelayan disini keterbatasan alat untuk menangkap ikan, Alhamdulillah hari ini pak Bupati mengabulkan keinginan kami selama ini,” ungkapnya.

Ia menambahkan, dengan bantuan fasilitas yang diberikan nelayan Babat Toman optimis akan mendapatkan hasil tangkapan ikan yang lebih besar. “Bantuan yang diberikan sangat berguna untuk kami nelayan disini,” imbuhnya.

Tidak hanya memberikan bantuan kepada nelayan, pada kunker Bupati Muba Dodi Reza tersebut juga memberikan bantuan kepada 61 orang anak peserta sunatan massal, bantuan kepada kaum duafa dari BAZNAS Muba, bantuan untuk grup robana, Masjid Darussalam, dan penyerahan asuransi nelayan dari Dinas Perikanan Provinsi Sumatera Selatan.

Sementara itu Camat Babat Toman M Aswin SSTP MM, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Muba atas bantuan untuk warganya yang sebagian bermata pencaharian sebagai petani karet dan nelayan.

“Kami sangat berterimakasih kepada Bapak Bupati Muba yang telah perhatian kepada warga kami, mudah-mudahan bantuan ini memberi manfaat yang besar bagi masyarakat,” ucap Aswin.

Acara yang dihadiri ratusan warga ini dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ustadz Solihin.**

No More Posts Available.

No more pages to load.