Melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Lubuklinggau pada tahun 2022 ini telah mengajukan Rehab Total GOR Megang yang berada di Kelurahan Megang Kecamatan Lubuklinggau Utara II Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan melalui Bantuan Gubernur (Bangup).
Diketahui, Sejak tahun 2020 setelah serah terima aset Gedung Olahraga (GOR) Megang pada tahun sebelumnya ke Pemerintah Kota Lubuklinggau, secara bertahap setiap tahunnya terus dilakukan revitalisasi di Kawasan Gedung Olah Raga tersebut yang saat ini menjadi salah satu tempat sarana olah raga yang digemari oleh masyarakat Kota Lubuklinggau.
Tentu, hal ini dapat terlihat dari pembangunan-pembangunan yang telah terlaksana, antara lain pembangunan tembok penahan tanah, komplek rekreasi masyarakat seperti taman dan tugu durian serta lorong pelangi, bahkan telah dilakukan renovasi secara bertahap pada bangunan Gedung Olahraga (GOR) Megang.
Oleh karenanya, melalui perencanaan kedepan,maka akan menjadi salah satu icon kebanggaan kawasan publik di Kota Lubuklinggau. Kawasan komplek GOR Megang tersebut nantinya akan memiliki sarana dan prasaran olahraga indoor (dalam gedung) maupun outdoor (luar gedung).
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Lubuklinggau melalui H. Taufik Q, MT selaku Kepala Bidang Cipta Karya menerangkan bahwa pada tahun ini,pihaknya dalam hal ini Pemerintah Kota Lubuklinggau mengajukan proposal kepada Gubernur Provinsi Sumatera Selatan , H Herman Deru untuk dapat dilakukannya renovasi dan pemeliharaan terhadap bangunan-bangunan fasilitas publik di kawasan Kota Lubuklinggau.
“Pada tahun 2022 ini, Pemerintah Kota Lubuklinggau mengajukan proposal kepada Bapak Gubernur untuk merenovasi beberapa Fasilitas Publik yang ada di Kota Lubuklinggau. Antara lain Fasilitas Olahraga di Sport Center termasuk Kolam Renang, Fasilitas Olahraga Temam, Fasilitas Olahraga di Megang baik gedungnya maupun prasarana pendukung di komplek GOR Megang, perbaikan Inclinator, lanjutan pembangunan pedestrian dalam kota, dan beberapa lokasi peningkatan jalan dalam Kota Lubuklinggau. Dari seluruh pengusulan yang telah disampaikan ke Bapak Gubernur Sumatera Selatan, alhamdulillah pada tahun ini untuk bidang keciptakaryaan pemerintah Kota Lubuklinggau mendapatkan dana Bantuan Gubernur untuk melakukan Rehab Total Gedung Olahraga Megang sebesar 39,4 Milyar Rupiah,” papar H. Taufik Q, MT
Selain itu, lanjut dia, tentunya bantuan ini akan dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk penyelesaian Rahab Total Gedung Olah Raga (GOR) untuk fasilitas olahraga bagian Indoor (dalam gedung).
“Kedepannya akan kita usulkan kembali untuk sarana dan prasarana fasilitas olahraga outdoor (luar gedung) yang akan kita rencanakan sebagai Taman Olahraga Megang (TOM) sehingga nantinya komplek Olahraga GOR Megang ini akan menjadi pusat ikonik sarana olahraga yang multifungsi di Kota Lubuklinggau,”tegasnya.
Saat ini, sambung dia, Pekerjaan sudah dilaksanakan sejak penandatanganan kontrak dan diterbitkannya Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK) pada tanggal 28 Juli 2022 yang lalu dengan Penyedia Jasa adalah PT. Sukses Abadi Kontrindo dimana Nilai Kontrak Pekerjaan sebesar Rp. 39.372.269.100,00. Untuk bobot pekerjaan sampai saat ini telah mencapai kurang lebih 5% (lima persen), dan pelaksanaan pekerjaan ditargetkan selesai pada akhir bulan Desember ini.
Untuk pekerjaan Rehab GOR Megang yang dilakukan pada tahun anggaran 2022 ini, dilakukan Rehab Total terhadap bangunan eksisting gedung dengan ukuran 80 meter x 60 meter antara lain pekerjaan pembongkaran, penggantian atap, perubahan jalur tangga, renovasi panggung VIP, renovasi tribun penonton, plafond selasar, lantai lapangan bagian dalam, penambahan beberapa ruangan, penggantian lantai, plambing, mekanikal elektrikal, pekerjaan penutup dinding luar keliling atau sering disebut curtain wall dengan menggunakan Aluminium Composite Panel (ACP).
“Dan tidak lupa yang terpenting adalah pekerjaan pembuatan Ornamen Tanjak dimana akan menjadi bangunan Ornamen Tanjak terbesar yang pernah ada sekaligus menjadi icon baru di Kota Lubuklinggau maupun di Sumatera Selatan,”jelasnya.
Untuk itu, Pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang berharap agar pekerjaan Rehab Gedung Olahraga (GOR) Megang ini dapat berjalan dengan baik, sesuai dengan spesifikasi teknis pekerjaan, dan dapat diselesaikan tepat waktu sehingga segera dapat dimanfaatkan oleh semua masyarakat Kota Lubuklinggau.
“Harapan kedepan bagi Pemerintah Kota Lubuklinggau agar Gedung Olah Raga ini menjadi salah satu ikonik di Kota Lubuklinggau bukan hanya sebagai tempat Olahraga yang multifungsi tetapi juga dapat digunakan untuk kegiatan-kegiatan lain seperti acara pertemuan, pameran atau expo, dan juga sebagai tempat rekreasi bagi seluruh masyarakat Kota Lubuklinggau,”pungkasnya.