Riki Junaidi : Pawai Takbiran Bentuk Kemenangan Mengendalikan Hawa Nafsu

oleh -1.840 Dibaca

Lubuklinggau, JS – Pj Walikota Lubuklinggau H. Riky Junaidi melepas Pawai Takbiran bersama seluruh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Dandim 0406 MLM, Kapolres Lubuklinggau dan Ketua DPRD Lubuklinggau, Kamis (14/06).

Dengan titik kumpul Pawai di Depan Mesjid Agung As Salam, di ikuti oleh seluruh peserta dari Kecamatan se kota Lubuklinggau dan Masyarakat Kota Lubuklinggau.

Pj. Walikota H. Riky Junaidi Lepas Peserta Pawai Takbiran, di depan Lapangan Kurma Mesjid Salam, Kamis (14/06). Foto/Doc.JS

Ketua Pelaksana Pelepasan Pawai Takbiran H. Zainuri dalam laporannya menyampaikan peserta takbiran ini terdiri dari 143 kendaraan roda empat, 223 kendaraan roda dua dan 1 kendaraan teraktor.

“Rute Pawai Takbiran dimulai dari Taman Kurma Mesjid Agung As Salam dan berakhir di simpang Rumah Sakit Siti Aisyah Bandara Silampari,”katanya.

Sementara itu PJ. Walikota H. Riky Junaidi sebelumnya menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1439 H kepada peserta pawai dan semua masyarakat Kota Lubuklinggau khususnya.

“Saya berharap kepada peserta pawai dalam mengendarai kendaraan tetap mentaati aturan dan tidak ugal-ugalan yang mengakibatkan kecelakaan,”ujar H. Riky Junaidi.

Lanjut H. Riky Junaidi mengatakan Pawai takbiran ini merupakan bentuk kemenangan kita semua dalam mengendalikan hawa nafsu sebulan penuh lamanya.

“Semoga ibadah puasa kita tahun ini diterima disisi Allah SWT,”tutupnya.*Akew

No More Posts Available.

No more pages to load.