Iskandar : Pilihlah Pemimpin Yang Menomor Satukan Program Keagamaan

oleh -2.082 Dibaca

Lubuklinggau,  JS – Mantan Kapolda Sumsel, Irjen Pol (Purn) Iskandar Hasan sekaligus tokoh masyarakat Lubuklinggau, Mura dan Muratara menyoroti Pilkada Lubuklinggau dan peluang ketiga kandidat.

Iskandar lebih mengutamakan pemimpin yang mengedepankan agama Allah atau menomor satukan program bidang keagamaan.

“Kalau melihat survey dan apa yang ada saat ini (Nansuko) Insya Allah (menang*Red),”kata Iskandar Hasan usai bersilaturhami ke rumah H SN Prana Putra Sohe, Minggu (13/5).

Iskandar Hasan menghimbau masyarakat Kota Lubuklinggau yang memiliki hak pilih agar menentukan pilihan calon walikota dan wakil walikota dengan hati.

“Warga Kota Lubuklinggau harus memilih calon pemimpin yang terbaik dari yang baik, karena menurutnya ketiga kandidat yang ada sudah menjalani proses KPU dan baik,”katanya.

Selanjutnya Ia mengatakan pilihlah yang terbaik dari yang baik-baik itu, pilihlah yang mengutamakan agama Allah, jika tidak ada yang terbaik maka pilihlah yang paling sedikit jeleknya.

“Saya juga meminta agar masyarakat Lubuklinggau melihat apa yang sudah dikerjakan para calon walikota,”tutupnya.*Akew

No More Posts Available.

No more pages to load.